Konversi Perjanjian Kinerja Menjadi Sasaran Kinerja Pegawai

    Konversi Perjanjian Kinerja Menjadi Sasaran Kinerja Pegawai

    KOTA MALANG - Satuan Akuntabilitas Kinerja (SAK) Universitas Brawijaya (UB) melaksanakan kegiatan Konversi Perjanjian Kinerja (PK) menjadi Sasaran Kinerja Pegawai (SKP), Selasa (21/3/2023) .

    Kegiatan dibuka langsung oleh Wakil Rektor II (WR II) Dr. M. Ali Safaat didampingi oleh Ketua SAK Dr Ating Yuniarti. Kegiatan tersebut dihadiri  lebih dari 170 peserta yang terdiri dari Direktur Direktorat, Kepala Lembaga dan UPT, Kepala Divisi dan perwakilan staf dari masing-masing unit.

    Dalam sambutannya WR II M. Ali Safaat menyambut baik kegiatan yang dilaksanakan saat ini. Menurutnya, penyusunan SKP ini merupakan bagian dari satu kesatuan sistem. Salah satu tolak ukur untuk mengukur kinerja setiap personil.

    SKP merupakan suatu hal indikator yang detil dan bisa dijadikan sebagai ukuran tetap. Posisi SKP dirasa sangat penting agar terjadi suatu kondisi yang strategis bagi UB. SKP setiap saat akan terus dikembangkan hingga menggunakan sistem informasi yang ada.

    “Meskipun bersifat lebih detil, SKP akan sangat bermanfaat bagi langkah setrategis UB ke depan. Akan ditemui berbagai kendala pada awal melangkah terkait penelusuran berbagai instrumen penilaian. Semua akan berkomitmen untuk mengembangkan SKP ini hingga nantinya dapat juga menggunakan Sistem informasi. Semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan menghasilkan instrumen yang bermanfaat bagi UB, ” sambut Ali Safaat.

    Hadir beberpa pemateri kompeten yang memberikan pemaparan terkait penyusunan SKP. Permateri yang dihadirkan adalah Moh. Farid Rahman, S.Si., M.Si, dan Nanang Fathoni, S.E., .(PON/Humas UB)

    kota malang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    PS PDS Radiologi Mendapat Kesempatan Residen...

    Artikel Berikutnya

    Ramadhan Tahun ini Diperkirakan Akan Terjadi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Korem 012/TU Sosialisasikan Pendaftaran Bintara TNI AD Gelombang II, Gratis dan Terbuka Untuk Semua
    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!
    Gelar Anev Konsolidasi, Divisi Humas Polri Perkuat SDM dan Kolaborasi dengan Media Massa

    Ikuti Kami